Card Case: Plastik Pelindung Dokumen
Card Case: sering kali banyak orang bertanya-tanya kepada kami, mengenai apa itu card case, apa fungsi dari card case, dan bagaimana cara penggunaan card case. Kali ini kita akan membahas mengenai pengertian card case, fungsi card case sabagai pelindung dokumen, cara pemakaian card case, serta penerapannya dalam kegiatan kantor serta bisnis anda. Bagi orang awam terkadang sering kali banyak yang salah antara produk card case, clear sleeves, serta plastik pocket dokumen, sehingga penggunaannya sering kali salah dan tidak sesuai dengan jenis barang yang digunakan. Memang secara penggunaan adalah sama – sama plastik untuk menyimpan dan melindungi dokumen. Namun penggunaan yang tepat akan membuat dokumen yang disimpan akan lebih tahan lama dan sesuai penggunaan.
Card Case: Plastik Pelindung Dokumen
Secara umum card case adalah pelindung berbahan plastik, dengan material biasanya terbuat dari ‘first grade rigid PVC sheet’ dengan warna bening transparant. Biasanya ukuran card case yang tersedia di pasaran adalah ukuran : Size:A3,A4,A5,A6,A7,A8,atau bisa di kustom juga. Bahan material dari card case sangat menentukan harga dan kualitas, bahan yang terbaik adalah jenis ‘first grade rigid PVC sheet’ atau bahan kualitas pertama atau no 1. sehingga warna dari card case tersebut akan bening dan transparant. Untuk bahan material dibawah itu biasanya akan berwarna gelap dan tentu saja harga akan jauh lebih murah. Card case berbeda dengan clear sleeves, atau plastik pocket dokumen, umumnya bahan material card case dari pvc. Sehingga bahan yang di hasilkan card case akan lebih keras, dan tidak terlalu lentur. Card case memang dibentuk seperti itu, dikarenakan fungsi card case adalah untuk melindungi dokumen agar bebas kerut / atau terlipat, membuat dokumen selalu dalam posisi datar, serta melindungi dokumen dari kerusakan, debu dan kotoran.
Dalam kegiatan sehari – hari ataupun dalam aktifitas kantor dan bisnis, penggunaan card case seringkali digunakan sebagai berikut:
- Melindungi kartu atau dokumen / informasi
Di dalam kebutuhan industri, seringkali sangat dibutuhkan dalam kebutuhan penilaian ISO mutu dan sistem manajemen perusahaan. Biasanya perusahaan perusahaan membuat sistem manajemen, aturan, gambar, grafik , penilaian, angka sistematis, yang biasanya informasi data tersebut diperlukan untuk ditempel di lingkungan pabrik / office kantor. Card case berfungsi melindungi dokumen – dokumen anda tersebut, bahan keras pvc had card case sangat mambantu dokumen agar tetap datar dan mudah ditempel dimana saja di lingkungan industri.
- Untuk acara event , eksibisi, dan hotel
Biasanya digunakan untuk melapisi dokumen yang ditempel sebagai penunjuk arah, informasi, dan pemberian nomor
- Sebagai figura foto
Lapisi foto anda atau hasil karya anda, dan tempel dimanapun yang anda sukai.
- kantong dokumen papan whiteboard magnetic
Untuk card case dengan lapisan belakang magnetic (item tertentu), biasanya digunakan untuk ditempel papan tulis sehingga memudahkan anda menempelkan dokumen apapun di papan tulis tanpa anda harus merusak papan tulis dengan lem / adhesive
- pelapis id card
bisa digunakan sebagai bahan pelapis id card anda.
Card Case: Plastik Pelindung Dokumen
Berdasarkan fungsi penggunaan produk, dibagi 3:
- plastik berbahan keras (hard card case)
untuk pelindung dokumen dan bisa menempelkannya dengan adhesive dimana pun anda sukai
- dengan lapisan magnet (magnetic card case)
dengan lapisan belakang menggunakan magnet, memudahkan anda menempel dokumen dibahan yang dapat ditempel magnet (misal whiteboard)
- plastik berbahan lunak (soft card case)
bisa digunakan sebagai pelapis id card atau dokumen lainnya.
Kata kunci untuk artikel ini: card case | plastik dokumen | magnetic | hard | soft
- Nov 18, 2018
- 0